Diabetes atau kencing manis merupakan penyakit yang ditandai dengan meningkatnya kadar gula darah dalam tubuh. Terdapat banyak faktor penyabab yang menimbulkan penyakit diabetes yang kemudian digolongkan menjadi dua tipe. Untuk tipe 1 penyebab utamanya yakni faktor genetik atau keturunan, dan untuk tipe 2 terjadi akibat faktor makanan, lingkungan serta gaya hidup seseorang. 
Untuk diabetes tipe 2, ia banyak diderita oleh mereka yang memasuki usia dewasa pertengahan yakni sekitar 40 tahun-an dan di Indonesia sendiri masyarakat lebih banyak mengidap penyakit diabetes dengan tipe 2 ini. Ketika seseorang telah terkena kencing manis, maka Ia harus menjalani proses pengobatan yang cukup panjang meski pada akhirnya tidak dapat disembuhkan secara total. Oleh karena itu, daripada mengobati alangkah lebih baiknya jika anda melakukan pencegahan dari dini dengan cara mencegah diabetes yang akan dijelaskan berikut ini.

Pertama, perbaikilah pola makan anda yakni dengan makan teratur dan mengkonsumsi jenis makanan yang tidak dapat memicu meningkatnya kadar gula darah. Seperti mengkonsumsi jenis sayuran kemudian buah-buahan, dan makanan lainnya yang mengandung serta yang cukup tinggi dan kandungan karbohidrat yang rendah. Hindari untuk mengkonsumsi makanan siap saji atau jenis makanan olahan karena kandungan gula di dalamnya kurang baik bagi kesehatan tubuh anda.

Yang kedua, lakukanlah senam atau olahraga secara rutin yang dapat memperlancar sistem peredaran darah anda, kemudian meningkatkan sistem imunitas tubuh sehingga tubuh anda akan sulit terserang penyakit. Dengan olahraga pula, kalori yang berlebih dalam tubuh anda akan semakin berkurang dan terbakar. Sehingga berat badan akan tetap terjaga, karena salah satu hal yang dapat menjadi faktor penyebab diabetes ialah kegemukan atau obesitas.

Kemudian yang ketiga yakni kurangi asupan gula dalam setiap makanan yang hendak anda konsumsi, atau alternatif lain ialah dengan mengganti gula anda dengan gula Tropicana Slim. Dengan begitu, anda dapat tetap menikmati manisnya makanan serta minuman dengan gula yang lebih sehat.

Demikianlah cara mencegah diabetes semoga dapat bermanfaat untuk kehidupan anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar