Mifi M2P dan M2Y
Untuk anda yang memiliki kegiatan sehari-hari bergelut dengan dunia maya, tentunya membutuhkan koneksi internet sendiri. mungkin sebagian orang ada yang menggunakan koneksi hotspot, warnet, modem dan juga wifi dari ponsel. Salah satu dari alat untuk mendapatkan koneksi internet yaitu modem. 

Baru-baru ini Smartfren 4G meluncurkan Mifi atau modem wifi yang tentunya sudah dilengkapi dengan teknologi 4G LTE. teknologi tersebut bisa memudahkan anda ketika berselancar. Selain itu juga dengan teknologi yang satu ini, anda bisa menikmati layanan terbaru yang ditawarkan oleh smartfren 4G LTE yaitu layanan VoLTE atau Voice over LTE. 

Layanan yang satu ini bisa memudahkan anda untuk mendapatkan sinyal ketika berselancar di dunia maya, selain itu juga bisa memudahkan dalam penguploadan file, foto dan juga video, Dengan menggunakan teknologi 4G LTE, maka anda juga bisa mendapatkan hasil suara yang jelas tanpa terputus-putus. Untuk itu bagi anda yang mau beralih ke teknologi 4G LTE, maka anda bisa memilih modem 4G LTE murah dari Smartfren 4G.

Terdapat beberapa tipe modem Smartfren 4G diantaranya yaitu untuk modem wifi Smartfren 4G Andromax M2P. Modem yang satu ini bisa terkoneksi atau terhubung dengan koneksi lainnya seperti tablet, PC, smartphone dan juga perangkat wifi lainnya. 

Kemudian koneksi yang bisa terhubung yaitu bisa melakukan 32 koneksi pengguna hanya dalam waktu bersamaan. Modem 4G LTE murah ini menggunakan baterai tipe 1500 mAh, ingin tahu mengenai harganya? Anda bisa mendapatkan modem yang satu ini hanya dengan Rp. 299.000.

Untuk tipe modem yang kedua dari Smartfren 4G yaitu Mifi Andromax M2Y. tipe modem yang satu ini juga bisa terkoneksi dengan PC, tablet, smartphone dan juga yang lainnya. Mifi yang satu ini juga dilengkapi dengan microSd slot sampai 32 GB yang bisa menyimpan data. 

Modem ini juga sama seperti tipe modem Smartfren bisa terkoneksi dengan 32 penguna hanya dalam waktu yang bersamaan. Selanjutnya baterai yang digunakan yaitu tipe 2000mAh. Dan harganya Rp. 399.000.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar