Pada dasarnya, ada dua jenis pinjaman yang ditawarkan oleh lembaga pembiayaan yaitu pinjaman dana tunai tanpa agunan dan pinjaman dengan agunan. Dibandingkan pinjaman tanpa agunan, pinjaman dana tunai BPKB lebih direkomendasikan untuk Anda yang butuh dana cepat. Alasannya adanya jaminan membuat proses pengajuan dan pencairan lebih cepat. Selain itu, pinjaman dengan BPKB juga memiliki plafon lebih tinggi dibandingkan KTA (Kredit Tanpa Agunan).
Namun sebelum mengajukan pinjaman, Anda harus mempelajari beberapa hal agar pengajuan aman. Langsung saja, berikut ini adalah tips aman ajukan pinjaman yang bisa Anda ikuti:
Tentukan Tujuan
Langkah awal yang perlu dilakukan adalah menentukan tujuan pinjaman dana. Pastikan pinjaman tersebut memang dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan, bukan gaya hidup atau keinginan.
Pilih Lembaga Pembiayaan Legal
Setelah mengetahui tujuan pinjaman, selanjutnya Anda harus memilih lembaga pembiayaan yang tepat. Lembaga yang legal pasti terdaftar di OJK (Otoritas Jasa Keuangan). Cek langsung di website OJK.
Penuhi Persyaratan Administrasi
Setiap lembaga pembiayaan menerapkan syarat dan aturan sendiri-sendiri dalam pengajuan pinjaman dana tunai. Pahami dan penuhi apa saja persyaratan yang diminta. Jadi Anda tidak akan kebingungan nantinya.
Pahami Produk Pinjaman
Sebelum mengajukan pinjaman, Anda wajib mempelajari mengenai produk yang akan dipakai yaitu pinjaman BPKB kendaraan. Pastikan memilih pinjaman sesuai kebutuhan. Besar cicilan bulanan tidak boleh lebih dari 30% pendapatan Anda. Cara mengetahuinya dengan melakukan simulasi kredit.
Pelajari Kebijakan yang Berlaku
Selain memahami mengenai produknya, Anda juga harus paham mengenai kebijakan yang berlaku. Pelajari jenis bunga yang diterapkan, biaya tambahan, serta biaya denda. Biasanya lembaga pembiayaan akan menerapkan denda jika telat membayar cicilan.
Bayar Cicilan Tepat Waktu
Langkah terakhir yang akan membuat kredit Anda aman adalah membayar cicilan tepat waktu. Semakin lama Anda telat membayar cicilan, maka akan semakin berat untuk melunasinya. Belum lagi Anda juga harus membayar denda yang semakin besar.
Dengan mengikuti berbagai macam tips di atas, BPKB yang Anda gadaikan pun akan lebih aman. Rekomendasi lembaga pembiayaan terbaik yang menawarkan pinjaman BPKB kendaraan seperti mobil dan motor adalah KreditPlus (PT KB Finansia Multi Finance). Cara mengajukannya ada dua yaitu melalui aplikasi berbasis mobile dan datang langsung ke kantor cabang terdekat. Pinjaman dana tunai BPKB bisa membantu Anda memenuhi kebutuhan mendesak.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar